Jakarta, GEN FINANCE – Pemindahan ibukota negara (IKN) dari Jakarta ke IKN Nusantara akan memunculkan banyak potensi bisnis properti. Hal itu membuat kalangan pengembang berlomba-lomba membangun hunian. Hunian yang ditawarkan beragam, termasuk segmen premium. Salah satu pengembang yang mengambil momentum ini adalah Agung Podomoro Group. Pengembang ini menawarkan hunian di atas bukit bernama The Premiere Hills. Assistant Vice President Marketing The Premiere Hills Yenti Lokat menjelaskan bahwa The Premiere Hills merupakan inovasi hunian yang mengedepankan gaya hidup sehat. “Keberadaan proyek properti premium besutan Agung Podomoro ini akan mendukung aktivitas penghuninya lebih produktif. Selain didukung fasilitas club house dengan fasilitas unggul, lengkap dan berkualitas, kawasannya sangat mendukung gaya hidup sehat,” jelas Yenti dalam keterangan resminya di Samarinda. The Premiere Hills dibangun di atas lahan seluas 14 hektare dan berkapasitas 189 unit rumah. Rumah yang ditawaran terdiri dari empat tipe hunian yaitu Bengkirai, Balau, Ulin, dan Gaharu. Yenti mengatakan, bahwa pengembang yakin bahwa situasi ekonomi Indonesia akan terus tumbuh positif pada 2023 sehingga investasi properti menjadi pilihan yang tepat untuk meraih cuan. “Lokasi, fasilitas yang lengkap dan keunggulan lain yang dimiliki The Premiere Hills, praktis dapat meningkatkan nilai investasi properti, sehingga memiliki The Premiere Hills yang hadir di kawasan IKN menjadi pilihan investasi yang tepat,” imbuhnya.